Muarasabak, netinfo.id – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jambi, Irjen Pol. Krisno H. Siregar, bersama Ketua Bhayangkari Daerah Jambi, Ny. Evi Krisno H. Siregar, melaksanakan kunjungan kerja ke Markas Kepolisian Resor (Polres) Tanjung Jabung Timur, Kamis (8/5/2025).
Kunjungan tersebut disambut hangat oleh Kapolres Tanjab Timur, jajaran pejabat utama Polres, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), serta para tokoh masyarakat setempat.
Rombongan Kapolda juga mendapat penyambutan adat sebagai bentuk penghormatan dari masyarakat Tanjab Timur.
Dalam arahannya kepada seluruh personel Polres Tanjab Timur, Kapolda Jambi menekankan pentingnya peningkatan profesionalisme dalam pelaksanaan tugas kepolisian.
Ia juga menggarisbawahi pentingnya pelayanan publik yang humanis serta upaya maksimal dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
“Sebagai aparat penegak hukum, kita harus hadir memberikan rasa aman dan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Kualitas pelayanan publik menjadi wajah institusi kita, sehingga harus dijaga dan ditingkatkan,” ujar Kapolda dalam sambutannya.
Kunjungan ini juga menjadi momentum bagi Ketua Bhayangkari Daerah Jambi, Ny. Evi Krisno H. Siregar, untuk melakukan pembinaan dan silaturahmi dengan anggota Bhayangkari Cabang Tanjab Timur.