Jambi, netinfo.id – Musim hujan identik dengan jalanan licin, genangan air, hingga risiko karat pada komponen sepeda motor.
PT Sinar Sentosa Primatama (Sinsen), main dealer sepeda motor Honda di Jambi, mengingatkan pentingnya perawatan ekstra agar motor tetap nyaman dikendarai meski diguyur hujan setiap hari.
Senior Technical Instructor Sinsen, Erfinando, menjelaskan bahwa air hujan bisa memicu masalah pada beberapa part motor. “Perawatan rutin seperti pengecekan ban, rantai, kelistrikan, hingga pelumasan sangat penting untuk menjaga performa motor,” ujarnya.
Berikut tips perawatan motor di musim hujan:
1. Cuci motor setelah hujan
Air hujan bisa meninggalkan residu yang memicu karat pada part motor. Segera bilas dan keringkan motor setelah terkena hujan.
2. Rawat rantai motor
Bersihkan, keringkan, lalu beri pelumas khusus rantai agar tidak cepat berkarat dan tetap awet.